Right Issue PT MNC Investama Tbk | BHIT

Posted by

Right Issue PT MNC Investama Tbk | BHIT



PT MNC Investama Tbk (BHIT) berencana melaksanakan Penawaran Umum Terbatas (PUT) saham senilai Rp2 triliun. “PUT itu nantinya terdiri dari dua bagian, yaitu PUT dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) sebesar Rp1,5 triliun dan PUT tanpa HMETD sekitar Rp500 miliar,” ujar Darma Putra, Wakil Direktur Utama BHIT.

Darma mengemukakan, PUT tersebut, menurut rencana awal, akan dilaksanakan pada 21 Mei 2015, tetapi dibatalkan. Itu karena harga saham PUT tidak sesuai dengan yang diharapkan. “Kami batalkan PUT tersebut pada tahun lalu karena harga PUT yang ditetapkan jauh di atas harga pasar saat ini. Kami pesimis tidak ada yang mau beli saham PUT tersebut jika harganya jauh dari harga pasar,” tutur Darma dalam konferensi pers usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) di Jakarta, Rabu (4/5) malam.

Darma menjelaskan, perseroan melalui PUT non-HMETD akan menawarkan sebanyak 3,112 miliar lembar saham, atau sekitar 8% dari modal disetor. Tetapi melalui PUT HMETD, perseroan menawarkan sebanyak-banyaknya 8,558 miliar lembar saham. Seluruh saham PUT tersebut bernominal Rp100 per saham. Lebih jauh,

Darma mengungkapkan, dana hasil PUT tersebut akan digunakan untuk membiayai pengembangan bisnis berbagai unit usaha perseroan dan membiayai akuisisi beberapa perusahaan yang sedang diincar perseroan. Selain itu, perseroan juga akan melaksanakkan program pemberian hak opsi saham kepada manajemen dan karyawan perseroan (MESOP) sebanyak-banyaknya 778,04 juta lembar saham, atau 2% dari modal yang ditempatkan, dengan nilai nominal Rp100 per saham.


xx
FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Demo Blog NJW V2 Updated at: 22.26

0 komentar:

Posting Komentar

Search (Don't Edit)